Karang Jahe Vs Batu Zeolit: MANA YANG LEBIH BAGUS Sebagai Media Filter Aquarium Ikan Mas Koki?

Antara Karang jahe dengan Batu Zeolit, mana yang lebih bagus digunakan untuk media filter Aquarium pada ikan hias seperti ikan mas koki? Apa saja kelebihan dan kekurangan dari batu zeolit dengan karang jahe? Untuk mengetahui lebih jelas soal bahasan kedua batu bertua ini, bisa kamu simak pada postingan berikut.

Karang Jahe Vs Batu Zeolit: MANA YANG LEBIH BAGUS Sebagai Media Filter Aquarium Ikan Mas Koki?
Karang Jahe Vs Batu Zeolit: MANA YANG LEBIH BAGUS Sebagai Media Filter Aquarium Ikan Mas Koki?

Pembahasan soal karang jahe sendiri sudah pernah admin buatkan postingan khususnya di sini, dan admin juga sudah buatkan review penggunaan karang di Aquarium ikan mas koki selama 2 bulan lebih. Buat kamu yang ingin lebih tahu soal karang jahe bisa tonton videonya berikut:


Karang Jahe sendiri adalah salah satu jenis karang yang termasuk dalam famili Acroporidae. Karang ini memiliki nama ilmiah Acropora jaeyensis dan umumnya ditemukan di perairan dangkal di wilayah Indo-Pasifik, khususnya di sekitar Indonesia.

Berikut adalah beberapa ciri fisik dari karang jahe:
- Bentuk: Karang jahe memiliki bentuk yang serupa dengan jahe, yaitu seperti umbi atau rimpang yang berlekuk-lekuk dan berbongkah-bongkah.
- Warna: Karang jahe memiliki warna yang bervariasi, mulai dari coklat kekuningan, keabu-abuan, hingga kehijauan.
- Permukaan: Permukaan karang jahe kasar dan berpori, dengan banyak liang dan lubang yang berukuran kecil hingga sedang.
- Tekstur: Tekstur karang jahe relatif keras dan kokoh, namun masih memungkinkan untuk dibentuk dan dipotong sesuai dengan kebutuhan.
- Berat: Karang jahe memiliki berat yang relatif ringan, sehingga mudah ditangani dan dipindahkan ke dalam akuarium.
- Struktur: Karang jahe memiliki struktur yang unik dan teratur, dengan pola berlekuk-lekuk yang menyerupai jahe.

Karang Jahe merupakan karang yang cukup penting dalam ekosistem terumbu karang, karena berperan sebagai penyedia habitat, tempat berlindung, dan sumber makanan bagi banyak jenis organisme laut, termasuk ikan dan invertebrata laut. Selain itu, karang Jahe juga berperan dalam menjaga keseimbangan ekosistem laut, seperti menyediakan oksigen dan mengurangi tingkat karbon dioksida di perairan.

Namun, seperti kebanyakan jenis karang lainnya, karang Jahe juga rentan terhadap perubahan lingkungan dan gangguan manusia, seperti pemanasan global, pencemaran, penangkapan ikan yang tidak berkelanjutan, dan kegiatan ekstraksi mineral di perairan terdekat. Kondisi ini dapat menyebabkan kerusakan dan pemutihan karang, serta mengancam kelangsungan hidup ekosistem terumbu karang secara keseluruhan.

Admin Iwak Buncit sebagai penghobi ikan hias seperti ikan mas koki yang tinggal jauh dari pantai tidak bisa mengambil karang jahe dari alam secara langsung, maka dari itu untuk bisa mendapatkan karang jahe, admin harus membeli memalui toko-toko ikan hias yang ada di dekat rumah. Syukurnya harga karang jahe tidaklah mahal, bahkan bisa dibilang murah, apalagi kalau kamu coba beli online dan kamu juga bisa memilih untuk ukuran karang jahe yang mau digunakan itu yang seperti apa.

Adapun kelebihan dan kekurangan karang Jahe sebagai media filter akuarium ikan mas koki:

Kelebihan Karang Jahe sebagai media filter:
1. Harganya terbilang murah dari pada media filter lain.
2. Mudah untuk didapatkan, buat kamu yang jauh dari pantai dan kesulitan untuk mendapatkannya langsung bisa membeli di toko ikan hias dan biasanya mereka menjual karang jahe dalam bentuk kiloan.
3. Mampu mengurangi kadar amonia, nitrit, dan nitrat dalam air, sehingga membantu menjaga kualitas air akuarium.
4. Mampu menambahkan kalsium dan karbonat ke dalam air, sehingga membantu menjaga kesehatan organisme di akuarium.

Kekurangan Karang Jahe sebagai media filter:
1. Mudah hancur pada bagian permukaan sehingga terkadang menyisakan remah ketika dicuci.
2. Wajib dicuci berulang kali sebelum digunakan, karena karang jahe berasal dari laut sehingga ada banyak kadar garam yang masih menempel di karang jahe dan ini harus kamu bersihkan. Belum lagi fisik dari karang jahe yang kumal wajib dibersihkan.
3. Bentuknya yang asimetris atau tidak beraturan sehingga cukup menyulitkan ketika ingin ditata ke dalam box filter atau chamber filter.
4. Bobot atau masa karang jahe itu berat, sehingga membebani box filter talang atau chamber filter yang mana biasanya terbuat dari kaca.

Karena beberapa kelebihan kekurangan di atas, maka admin coba niatkan untuk menggunakan karang jahe. Hanya saja memang pada saat media filter karang jahe ini tiba di rumah, admin langsung bersihkan terlebih dahulu berulang kali supaya kotoran-kotoran yang melekat di karang jahe tidak ikut tercampur ke dalam Aquarium ikan mas koki.

Adapun tata cara mencuci karang jahe yang benar bisa kamu simak pada video berikut:


Batu zeolit adalah sejenis mineral alam yang terbentuk dari hasil aktivitas vulkanik dan mengandung zat aluminosilikat. Batu zeolit memiliki struktur kristal dengan pori-pori mikroskopik yang sangat kecil, sehingga sangat efektif sebagai bahan pengikat, penjernih, dan penyaring air.

Batu zeolit telah lama digunakan sebagai bahan pengikat dan penjernih dalam berbagai aplikasi industri, seperti dalam pengolahan air limbah, pemurnian minyak bumi, dan pembuatan pupuk. Namun, dalam beberapa tahun terakhir, batu zeolit juga mulai diterapkan sebagai media filter dalam akuarium dan kolam ikan.

Di awal-awal pelihara ikan mas koki, admin sempat menggunakan batu zeolit ini, dan admin tahu batu zeolit ini juga dari rekomendasi toko yang jual. Kala itu bentuk batu zeolit sudah berupa batu-batuan kecil yang diwadahi kantong kain berwarna hitam. Tinggal dimasukkan saja kantong kain tadi ke dalam box filter dan siap digunakan. Harga batu zeolit kala itu 15K, namun akan lebih murah jika dibeli masih dalam bentuk bongkahan batu besar.

Adapun Batu Zeolit memiliki beberapa ciri fisik yang khas, antara lain:
- Bentuk: Batu zeolit umumnya memiliki bentuk berbentuk bola kecil atau kerikil berukuran kecil hingga sedang. Namun, bentuk batu zeolit dapat bervariasi tergantung dari kondisi dan jenis batu zeolit.
- Warna: Batu zeolit memiliki warna yang bervariasi, mulai dari putih, abu-abu, coklat, hingga hijau kebiruan.
- Porositas: Batu zeolit memiliki pori-pori yang cukup besar dan banyak, sehingga mampu menyerap zat-zat berbahaya dalam air dengan efektif.
Berat: Batu zeolit memiliki berat yang cukup ringan, sehingga mudah ditangani dan dipindahkan ke dalam akuarium.
- Kekerasan: Batu zeolit memiliki tingkat kekerasan yang cukup tinggi sehingga sulit hancur atau pecah saat digunakan sebagai media filter di dalam akuarium.
- Struktur kristal: Batu zeolit memiliki struktur kristal yang khas dan berbeda dengan jenis batuan lainnya, yang membentuk pola yang unik dan teratur.

Lazimnya kamu akan menemukan batu zeolit berwarna hijau agak tua di toko-toko ikan hias, namun beberapa nanti akan ada motif warna batu karang. Sebagian besar dijual dalam bentuk bongkahan kecil ke sedang dan beberapa ada yang sudah diolah seperti yang sudah admin sebutkan di atas tadi. Biasanya batu zeolit yang sudah diolah diberi kemasan harganya jauh lebih mahal.

Sedangkan untuk Kelebihan Batu Zeolit sebagai media filter adalah:
1. Mampu menyerap amonia, nitrit, dan nitrat dari air, sehingga dapat membantu menjaga kualitas air di dalam akuarium.
2. Efektif dalam menghilangkan partikel organik dan zat-zat berbahaya lainnya, seperti fosfat, yang dapat menjadi sumber makanan bagi alga dan memicu pertumbuhan alga di dalam akuarium.
3. Dapat meningkatkan kadar oksigen di dalam air dengan menghilangkan zat-zat organik yang dapat memicu pertumbuhan bakteri anaerobik, sehingga dapat memperbaiki kondisi oksigen di dalam akuarium.

Kekurangan Batu Zeolit sebagai media filter:
1. Batu zeolit dapat menjadi media pertumbuhan bakteri dan jamur jika tidak dibersihkan secara teratur, sehingga dapat mempengaruhi kualitas air dan kesehatan ikan di dalam akuarium.
2. Jika batu zeolit digunakan secara berlebihan atau tidak diganti secara teratur, dapat menyebabkan penumpukan zat-zat berbahaya dalam akuarium yang dapat membahayakan kesehatan ikan.
3. Batu zeolit juga dapat menurunkan pH air, sehingga perlu diimbangi dengan penggunaan bahan penstabil pH seperti aragonit atau kapur karbonat.

Kalau ditanya mana yang lebih bagus untuk bongkar filter Aquarium ikan mas koki, apakah batu zeolit atau karang jahe?
Sebenarnya kedua media filter ini agak imbang dan memiliki fungsi yang sama. Dimana baik itu karang jahe maupun batu zeolit dapat menyerap zat-zat yang tidak dibutuhkan oleh ikan hias seperti ikan mas koki, yang mana jika dibiarkan dapat membuat ikan mas koki mengalami penyakit bulukan:

atau juga bisa terjadi Amonia Burn seperti yang sudah admin paparkan pada video berikut:


Kedua media filter ini juga biasanya ditaruh pada chamber terakhir dan setidaknya itulah yang admin praktikkan sampai saat ini. Hanya saja untuk batu zeolit itu ada masa pakainya dimana maksimal 3 bulan sudah harus diganti atau setidaknya dicuci (direndam) supaya zat amonia beserta zat-zat lain tidak masuk kembali ke dalam Aquarium ikan mas koki. Kemudian permukaan batu zeolit yang licin membuat bakteri baik agak sulit untuk menempel di permukaan batu zeolit, sedangkan karang jahe punya pemukaan yang berpori sehingga lebih mudah bakteri baik (bakteri pengurai) untuk tumbuh di dalamnya.

Selain itu selama pakai karang jahe, admin belum pernah mencuci karang jahe, jadi dibiarkan begitu saja di dalam box filter talang dan chamber filter samping. Akan tetapi karena bentuk dari karang jahe yang tidak beraturan membuat banyak ruang filter mubazir tidak terpakai.

Itulah setidaknya yang bisa admin bagikan ke kamu terkait baut zeolit dengan karang jahe. Buat kamu yang mau berbagi pengalaman tentang kedua media filter ini bisa tuliskan di kolom komentar. Silahkan +1, like dan bagikan serta Subscribe channel Iwak Buncit. Semoga bermanfaat, salam admin iwakbuncit.com
Review Peralatan Ikan Hias yang Kamu Cari
Kumpulan Berbagai Macam Review untuk Peralatan Ikan Hias Mulai dari Aerator, Box Filter, Filter Mekanik, Media Biologi, Lampu Aquarium dan Lain Sebagainya
Buncit Lovers Wajib Baca Ini!
Berisikan Tips Lengkap dan Cara Merawat Ikan Mas Koki
Kumpulan Penyakit Ikan Hias
Berikut Ini Beberapa Penyakit Ikan Hias yang Sering Ditemui Beserta Cara Pengobatannya
Komentar