Ketahui 7 Hal Wajib Ini Sebelum Memelihara Ikan Sapu Jagat di Aquarium Ikan Mas Koki |
Seperti yang sudah admin jelaskan pada artikel di sini tentang efektivitas ikan Sapu Jagat dalam membersihkan lumut putih yang sering melekat di permukaan kaca Aquarium. Hasilnya memang tidak diragukan lagi, Aquarium admin yang awalnya banyak sekali lumut putih, beberapa hari saja memasukkan ikan sapu jagat sudah bersih, kinclong tanpa ada satupun lumut tersisa. Rasanya meminta bantuan ikan sapu-sapu adalah langkah yang tepat. Akan tetapi setelah admin coba post hasil ini dalam bentuk video ke channel Iwak Buncit. Beberapa Subscriber berkomentar jika terlalu berisiko memelihara ikan Saput Jagat satu Aquarium bersama ikan mas koki.
Beberapa dari mereka memiliki pengalaman dimana mata ikan mas koki banyak yang hilang setelah memelihara ikan sapu jagat di Aquarium yang sama, selain itu ada yang mengalami ekor ikan mas kokinya jadi rusak, sobek akibat ulah ikan sapu-sapu ini. Menurut mereka ini terjadi karena ikan sapu-sapu sudah kehabisan makanan sehingga tertarik dengan bauk amis yang berasal dari ikan Mas Koki dan yang terjadi justru ikan Mas Koki yang sering dikejar-kejar ikan sapu jagat.
Setelah admin amati beberapa lama, beberapa pernyataan tersebut memang terjadi pada ikan mas koki admin sendiri, oleh karena itu berdasarkan pengalaman tersebut admin coba berikan 7 Tips Wajib yang Harus kamu perhatikan ketika ingin memelihara Ikan Sapu Jagat Satu Aquarium Bersama Ikan Mas Koki.
1. Belilah Ikan Sapu Jagat Pada Penjual yang Bersih
Saat ini ikan sapu jagat bisa ditemui pada semua penjual ikan hias. Bahkan jika kamu mau berusaha sedikit, ikan sapu jagat bisa dengan mudah didapatkan dari sungai atau empang. Nah karena mudahnya mendapatkan ikan sapu jagat ini, maka kita sebagai pemelihara ikan hias harus sedikit waspada.
2. Beli Ikan Secukupnya Saja
Dikarenakan ikan saput jagat sangat mudah didapatkan, jumlahnya juga sangat banyak, maka tidak heran ketika kamu coba membeli ikan pembersih ini biasanya dijual dengan harga murah dan biasanya juga dijual borongan. Contohnya ketika admin membeli ikan sapu jagat di pasar burung Palembang. Penjual menawarkan admin untuk membeli 10 ekor dalam satu paket, namun karena dianggap kebanyakan akhirnya admin beli 3 ekor sapu jagat saja dan itu juga sudah diberi harga murah.
Yah jadi jangan mudah tergiur atau termakan rayuan penjual. Belikah ikan sapu jagat secukupnya. Admin saja yang punya Aquarium ukuran 120x40x45 cm saja hanya membutuhkan 1 ekor ikan sapu jagat dan itu juga sudah bersih, tidak ada lagi lumur, lendir putih yang melekat pada kaca Aquarium. Bahkan kotoran yang sering tersangkut di saluran masuk pompa celup pun turut dibersihkan ikan ini.
3. Beli Kecil Saja
Point ini juga jangan sampai terlewatkan. Umumnya ketika kita membeli ikan hias, tentunya kita akan mengincar ikan yang lebih besar ukurannya. Ikan yang mempunya ukuran besar dianggap bagus, serta lahap makannya. Namun ternyata itu salah, itu tidak berlaku untuk ikan sapu jagat. Jadi ikan sapu jagat itu semakin besar ukurannya maka akan semakin malas bergerak. Walhasil lumut serta kotoran yang melekat pada kaca Aquarium tidak benar-benar bersih. Jadi usahakan untuk memilih ikan sapu jagat yang kecil saja ketika akan membelinya. Ini based on pengalaman admin sendiri selama memelihara ikan sapu jagat.
4. Perhatikan Tidak Ada Ikan Sapu Jagat yang Terlalu Agresif
Bukan hanya ikan sapu jagat saja sebenarnya yang agresif tapi semua ikan bisa bertindak agresif, namun yang kita fokuskan di sini ialah sapu jagat. Jadi sepengalaman admin memelihara ikan ini, ikan sapu jagat sangat suka dengan yang namanya lendir pada ikan mas koki. Sehingga sapu jagat akan cukup sering mengejar ikan mas koki. Nah yang perlu diawasi di sini adalah agresivitasnya. Jika ikan sapu jagat sudah kelewatan, maka lebih baik dipisahkan. Saran dari admin juga pelihara satu saja ikan pembersih ini karena jika lebih dari satu ikan ini sehingga tidak membentuk kelompok sehingga lebih agresif lagi.
5. Perhatikan Keseimbangan
Selain jumlah, keseimbangan dalam artian pakan juga penting dalam memelihara ikan sapu jagat. Kita tahu sama-sama jika ikan sapu jagat ini suka memakani kerak, lumut serta lendir putih (lumut putih) yang ada di kaca Aquarium. Nah alangkah baiknya ketika ingin memelihara ikan mas koki, kondisikan dulu Aquarium kamu banyak lumut, sehingga ketika ikan sapu jagat masuk, dia bisa langsung dapat makanan. Karena kalau tidak dia akan mengejar-ngejar ikan mas koki. Sebenarnya ada cara lain mengatasi masalah seperti ini dengan membeli pakan hidup semisal cacing sutra, namun admin lebih merekomendasikan kondisi tadi.
6. Jangan Pernah Mematikan Lampu
Terkait di point atas juga soal agresivitas. Ada baiknya tidak mematikan lampu jika memelihara ikan sapu jagat ini. Karena cukup bahaya juga mengingat ikan ini suka dengan lendir koki. Khawatirnya badan ikan mas koki kamu merah-merah bahkan bisa saja ada mata ikan mas koki yang hilang dimakan ikan ini.
7. Musnahkan Jika Sudah Tidak Dipelihara Lagi
Mengingat ikan sapu jagat ini karakteristiknya invasif alias menduduki suatu tempat sehingga ikan-ikan jenis lain dapat terganggu perkembangbiakannya. Maka ada baiknya setelah tidak lagi digunakan, ikan sapu jagat ini dimusnahkan. Jangan dibuang ke sungai, danau, kolam atau kambang. Karena bisa menghancurkan habitat ikan jenis lain.
Setidaknya itulah 7 hal yang perlu kamu perhatikan pada saat memelihara ikan sapu jagat pada Aquarium ikan mas koki. Apa yang admin sampaikan ini based on pengalaman sendiri. Buat kamu yang punya saran lain terkait bahasan kita kali ini bisa tuliskan di kolom komentar. Silahkan +1, like dan bagikan serta Subscribe channel Iwak Buncit supaya terus bisa mendapatkan update terbaru seputar ikan hias. Semoga bermanfaat, salam admin iwakbuncit.com